Akademia pasti sudah tahu laporan keuangan, bukan? Nah, laporan ini merupakan laporan akhir tahun sebuah perusahaan di akhir periode akuntansi. Baik perusahaan jasa, dagang, maupun manufaktur pasti mengeluarkan laporan ini.
Sebenarnya financial statement seperti apa? Berikut ulasan informasinya:
Pengertian Laporan Keuangan
Ada beberapa pendapat para ahli mengenai pengertian financial statement yang harus Akademia ketahui. Ini dia pengertiannya!
Munawir (2000:5)
Laporan keuangan yaitu dua laporan yang disusun oleh sebuah perusahaan yakni neraca dan laporan laba rugi pada akhir periode akuntansi.
Ikatan Akuntansi Indonesia
Laporan keuangan merupakan bagian integral proses keuangan yang saling melengkapi dan tak terpisah. Laporan ini terdiri dari neraca, laporan laba rugi, laporan perubahan posisi keuangan, laporan arus kas, serta catatan lainnya.
Kasmir (2013)
Laporan keuangan merupakan laporan yang memberikan gambaran kondisi pada suatu perusahaan yang terjadi saat ini atau pada periode yang akan datang.
Sutrisno (2012)
Laporan keuangan yaitu sebuah hasil akhir dari suatu proses akuntansi yang disusun dengan tujuan untuk menyediakan informasi keuangan kepada perusahaan yang dapat dijadikan sebagai bahan pertimbangan dalam pengambilan keputusan oleh pihak pihak yang mempunyai kepentingan.
Berdasarkan pendapat-pendapat di atas dapat disimpulkan bahwa laporan keuangan (financial statement) merupakan sebuah ringkasan atas transaksi keuangan yang sudah terjadi selama satu periode akuntansi yang digunakan pihak manajemen sebagai alat pertanggungjawaban baik kepada pemilik perusahaan serta pihak lain yang berkepentingan.
Baca Juga: Analisis Laporan Keuangan dan Format Perhitungannya
Komponen Laporan Keuangan
Ada lima komponen dalam laporan ini. Apa saja komponennya?
Neraca
Neraca merupakan laporan sistematis yang menggambarkan posisi aktiva, hutang, dan modal dari perusahaan pada akhir periode akuntansi. Adapun tujuan dari neraca yaitu untuk menunjukkan posisi keuangan suatu perusahaan. Biasanya pada akhir periode akuntansi sebuah perusahaan.
Laporan Laba dan Rugi
Merupakan laporan yang menggambarkan jumlah jumlah beban, pendapatan dan laba atau rugi perusahaan pada suatu periode tertentu.
Laporan Arus Kas
Arus kas memberikan gambaran mengenai sumber dan penggunaan kas dalam suatu periode tertentu.
Laporan Perubahan Modal
Memberikan informasi terkait perubahan posisi modal baik saham dalam PT atau modal dalam perusahaan.
Laporan Laba Ditahan
Laporan ini bertujuan memberi informasi terkait laba yang ditahan perusahaan. Laba yang ditahan ini biasanya digunakan perusahaan untuk menambah modal.
Fungsi Financial Statement
Financial statement merupakan hasil dari proses akuntansi sebuah perusahaan yang dapat digunakan sebagai alat komunikasi antara data keuangan dengan aktivitas keuangan perusahaan tersebut.
Adapun fungsi financial statement bagi masing-masing pihak dapat dijelaskan sebagai berikut:
Investor
Investor menggunakan laporan keuangan untuk mendapatkan informasi yang dapat membantu mereka menentukan apakah investasi yang mereka lakunan tetap dilanjutkan atau dihentikan. Dari laporan tersebut juga dapat diketahui kemampuan perusahaan dalam membayar dividen.
Karyawan
Biasanya karyawan perusahaan tergabung dalam serikat pekerja perusahaan. Melalui serikat ini, mereka menggunakan financial statement untuk mengetahui mengenai stabilitas dan profitabilitas perusahaan. Mereka juga tertarik apakah perusahaan mampu menaikkan balas jasa atas kinerja mereka.
Pemberi Pinjaman
Mereka tertarik menggunakan financial statement untuk mengambil keputusan apakah pinjaman serta bunganya dapat dibayar pada saat jatuh tempo oleh perusahaan.
Pemasok dan Kreditur Usaha Lainnya
Baik pemasok dan kreditur menggunakan laporan keuangan perusahaan agar memungkinkan mereka dapat memutuskan apakah perusahaan mampu membayar hutang pada saat jatuh tempo.
Pelanggan
Para pelanggan berkepentingan terhadap financial statement karena mereka ingin mengetahui informasi mengenai kelangsungan hidup perusahaan, terutama bagi mereka yang terlibat dalam kerja sama jangka panjang atau tergantung dengan perusahaan.
Pemerintah
Pemerintah dan lembaga yang terkait berkepentingan menggunakan financial statement perusahaan sebagai dasar dalam penetapan pajak serta memberikan gambaran ekonomi nasional.
Masyarakat
Laporan keuangan membantu masyarakat dengan menyediakan informasi terkait perkembangan terakhir kemajuan perusahaan serta segala rangkaian aktivitasnya. Melalui laporan tersebut perusahaan dapat memberikan informasi kepada masyarakat perihal kontribusi perusahaan terhadap perekonomian nasional, program sosial yang diadakan perusahaan, jumlah orang yang menjadi pekerja, serta perlindungan kepada penanam modal domestik.
Tujuan Laporan Keuangan
Perusahaan membuat financial statement dengan tujuan tertentu. Adapun menurut SAK, tujuan laporan keuangan tak lain untuk memberikan informasi yang menyangkut posisi keuangan suatu perusahaan yang bermanfaat bagi sebagian besar pemakai dalam pengambilan keputusan ekonomi.
Selain itu, ada tujuan yang perlu Akademia ketahui. Berikut penjelasannya:
- Mampu memberikan informasi keuangan yang aktual terkait sumber-sumber ekonomi dan kewajiban serta modal suatu perusahaan.
- Untuk memberikan informasi faktual mengenai perubahan yang terjadi pada sumber ekonomi serta sumber ekonomi bersih suatu perusahaan yang timbul dalam aktivitas-aktivitas usaha dalam rangka memperoleh laba.
- Menyajikan informasi keuangan yang membantu para pemakai laporan keuangan agar bisa melakukan estimasi terhadap potensi perusahaan dalam rangka memperoleh laba.
- Dapat memberikan sajian informasi penting lainnya mengenai perubahan yang terjadi pada sumber aktiva dan hutang, seperti informasi aktivitas pendapatan dan pengeluaran.
- Memberikan informasi lain yang relevan untuk kebutuhan pemakai laporan, seperti informasi kebijaksanaan akuntansi yang dianut perusahaan.
Manfaat Laporan Keuangan
Setelah mempelajari tujuan financial statement, selanjutnya kita akan mempelajari manfaat darinya. Kira- kira apa saja ya manfaatnya?
- memberikan bantuan pihak pemegang saham maupun pihak-pihak yang berkepentingan dalam proses pengambilan keputusan.
- Memberikan gambaran kondisi perusahaan yang dapat menjadi alat untuk memprediksi kondisi yang akan datang.
- Sebagai bahan pertimbangan dalam pengambilan strategi bisnis demi kemajuan perusahaan di masa yang akan datang.
Sifat-Sifat Financial Statement
Financial statement disusun berdasarkan kaidah atau aturan yang berlaku secara umum. Nah, laporan ini mempunyai sifat yang perlu Akademia tahu.
Berikut sifat-sifat dari laporan keuangan.
Bersifat Historis
Laporan ini disusun dan dibuat berdasarkan data yang telah ada atau yang sudah terjadi di masa lampau.
Bersifat Menyeluruh
Mempunyai arti bahwa laporan keuangan harus disusun dengan selengkap mungkin sesuai dengan standar yang ada sehingga dapat memberikan informasi secara lengkap mengenai keuangan suatu perusahaan.
Kesimpulan
Akademia sudah mempelajari mengenai pengertian, fungsi, komponen, manfaat, tujuan, dan sifat financial statement. Semoga melalui artikel ini, Akademia semakin tambah mengerti dan memahami jenis laporan yang satu ini, ya.
Laporan Keuangan merupakan ringkasan aktivitas keuangan sebuah perusahaan selama satu periode akuntansi. Banyak sekali pihak yang menggunakan laporan ini demi kepentingan mereka.
Para pengguna itu antara lain investor, karyawan, pemerintah, kreditur, pelanggan serta masyarakat umum.
Laporan ini mempunyai lima komponen yakni neraca, laporan laba rugi, laporan arus kas, laporan perubahan modal serta laporan catatan lainnya. Masing-masing komponen memberikan informasi aktivitas perusahaan terkait aktiva, hutang, dan modal.
Selain itu, financial statement sebenarnya merupakan alat komunikasi perusahaan terhadap pihak yang memiliki kepentingan. Melalui laporan tersebut, kondisi perusahaan dapat diketahui dan dapat menjadi gambaran keadaan perusahaan di masa yang akan datang.